Wednesday, December 26, 2012

Aura Positif

Aku pernah mendengar sebuah cerita...
Cerita yang sangat bagus sekali, aku ingin berbagi disini...

"Alkisah ada sebuah keluarga terdiri dari sepasang suami istri, anak2nya & mertua yakni ibu daripada sang suami. Seperti banyak yg terjadi, sang istri dengan sang mertua sangat tidak rukun.
Mereka layaknya musuh dalam selimut. Mereka perang dingin.
Karena tidak tahan dengan mertuanya, sang istri pergilah kepada seorang shin she yang terkenal dengan ramuan obat-obatan.

Sang istri berkata pada shin she itu, "Aku sudah tidak tahan dengan mertuaku. Dia selalu mencari gara2 terhadap aku. Menjelek-jelekkan aku di depan suami, anak2ku bahkan di depan orang lain. Aku sangat benci dengan dia. Bisakah anda menbantu saya, beri saya racun yang paling hebat...saya akan membayar berapa saja yang anda minta."
"Okay, saya punya ramuan yang sangat mematikan, tanpa bisa dideteksi. Tapi racun ini harus dimasak dengan makanan yang bergizi. Sehari kamu harus mencampur ramuan ini paling sedikit 2 kali. Dan hasilnya baru kelihatan minimal selama 3 bulan. Dia akan mati per-lahan2 tanpa bisa dideteksi. Kamu juga harus yang memasak makanan bergizi itu karena tidak boleh ada seorang pun yang tahu kamu memasukkan racun ke dalam makanan2 tadi, dan kalau bisa kamu coba ber-pura2 besikap baik & manis terhadap mertuamu karena saat dia mati nanti tidak ada yang curiga terhadapmu....bagaimana...anda setuju & tetap akan memebelinya?" kata sang shin she itu
Akhirnya sang menantu ini setuju, dia mau membeli racun tersebut.

Keesokkan harinya sang menantu mulai memasak makanan2 bergizi & mencampurnya dengan racun tersebut. Dia melakukan itu terus menerus. Awalnya mertuanya heran tapi dia makan juga makanan tersebut. Sampai pada bulan ke dua... sang mertua bertambah sayang terhadap menantunya, karena menantunya bersikap sangat baik, melayani & tiap hari memasakkan makanan yang bergizi.
Per-lahan2 ada perubahan terhadap diri sang menantu, dia melihat mertuanya bisa manis & sayang terhadap dia. Sang mertua sekarang sering me-muji2 dia di hadapan semua orang.
Timbul rasa menyesal di hati sang menantu... dia benar2 tidak mengira sang mertua sangat baik terhadapnya.

Maka pergilah dia ke shin she itu, dia panik, dia minta obat penawar racun untuk mertuanya.
Dia merasa sangat menyesal & tidak mau kehilangan mertuanya. Karena mertuanya sudah berubah banyak & sangat menyayanginya... dia menangis, memohon pada shin she itu untuk memberikan penawar racun tersebut.
Lalu sang shin she berkata, "Racun yang aku berikan itu sebenarnya bukan racun, itu hanya obat untuk meyehatkan badan. Mertua-mu tidak akan mati. Yang perlu kamu ketahui... racun yang paling JAHAT itu berada di hati manusia yg MARAH, DENGKI, CEMBURU & DENDAM. Karena racun tiu bukan saja bisa membunuh orang tapi perlahan-lahan akan MEMBUNUH DIRI SENDIRI. Sekarang pulang lah... terus hidup berdamai dengan mertua-mu."

Nah, dari cuplikan cerita di atas, kita bisa lihat hikmah-nya bukan?
Sang menantu awalnya karena sudah tidak menyukai sang mertua, dia tidak mau melayani mertuanya.
Otomatis sang mertua menjadi benci terhadapnya juga, maka sering berulah untuk mengesalkan sang menantu. Sang menantu menjadi sangat benci ingin membunuh mertuanya, tapi karena sang shin she menyuruh dia untuk membuatkan masakkan, berkelakuan baik, melayani & bersikap manis terhadap mertuanya, sang mertua pun berubah menjadi sayang & bersikap manis terhadapnya.

Okay, di kehidupan kita se-hari2 seringkali terjadi hal seperti itu. Kita benci terhadap mertua atau siapa saja. Oleh karena kebencian kita otomatis tingkah laku kita terhadap orang tsb akan menyebalkan juga begitu pula sebaliknya.
Tapi coba kita berbuat baik dahulu, lebih manis, melayani orang2 terlebih dahulu... pasti mereka pun akan melakukan hal yang sama
Baru2 ini aku berbicara dengan teman baik_ku. Dia mengatakan hal seperti ini kalau aura kita negatif...pasti orang2 di sekeliling kita akan ber-aura negatif terhadap kita.. mereka akan berulah & menyusahkan kita. Tapi kalau kita ber-AURA positif, maka mereka pun demikian.
Hal ini terjadi dalam hidup saya. Saat saya sedang streslallu saya marah2... entah kenapa orang2 di sekeliling saya bukannya menghibur atau melakukan hal yang menyenangkan...mereka malah membuat kericuhan sampai seperti peribahasa "Sudah jatuh tertimpa tangga pula"....
Akhirnya, sekarang ini saya selalu berusaha tenang dalam segala masalah yang ada...
Saya selalu berpikiran positif.. & hasilnya luar biasa... semua bisa dilampaui dengan baik.

Dengan tulisan ini... saya ingin teman2 juga mencoba hal yang sama.
Berbuatlah kebaikkan terlebih dahulu... berdamai dengan diri sendiri..berdamai dengan orang sekitar kita. Hidup ini bukan menang atau kalah tapi bagaimana kita menjalani hidup kita sampai pada akhirnya.
Berpikir positif, maka aura yang kita keluarkan menjadi positif juga.
Ada sedikit contoh lagi : misalnya kita ketemu orang di mall, waktu kita melihat dia, dia se-akan2 buang muka... kalau kita pakai pikiran negatif kita akan merasa kesal & mengatakan orang itu sombong, kita pun menjadi kesal & pahit hati. Coba kalau kita lihat dari sisi positif, "Oh mungkin mata dia sedang bermasalah atau dia sedang tidak enak hati, ya sudah biarkan saj tih tidak merugikan kita, biar aku sapa dia ah" Nah ... itu lebih nyaman di perasaan kita.

Okay teman2 semoga bermanfaat tulilsan ini.
Hv a nice Sunday!








By : THARIE LILY

No comments:

Post a Comment